07 Maret 2009

Tafsir lirik CINTA Ahmad Dhani

0 komentar
1. MISTIKUS CINTA (terinspirasi dari Syekh EL Jallaludin Rumi)

Lirik : Ketika pertama kali jiwaMu ingin selalu. dekat dengan jiwaku yang belum bisa memahami segala. Arti pertemuan ini arti cumbu rayu ini. Yang mungkin bisa mengungkapkan kenyataan hidup yg terjadi.

Maksudnya: Seorang yg menempuh jalan menujuNya seakan-akan merasa bahwa ia yang menuju dan ingin mendekat kepada Nya, padahal sebetulnya DIA-lah yang mendekat dahulu sehingga orang tersebut berinisiatif untuk berjalan di JalanNya (karena pada hakikatnya semua intuisi , keputusan , tindakan adalah kehendakNYA, bukan kehendak orang/manusia).


Lirik : Ketika jiwaMu merasuk kedalam aliran darahku dan meracuniku. Ketika jiwaMu memeluk hatiku dan biarkan jiwaku cumbui jiwaMu

Maksudnya: Lalu pada saat kita mulai mantap di Jalan Nya, kita akan merasakan tahapan di mana kita menyadari KehadiranNya, maka di manapun kita berada ke manapun kita memandang di sanalah Wajah-Nya (itulah makna logo sampul album LASKAR CINTA). Pada saat itulah terjadi Mabuk Illahi/Ekstase/ KERACUNAN ILAHI.

Lirik : ketika kamu aku melebur mjd satu. dan hanya waktu yg mungkin bisa memahami apa yg tjd. apa yg sedang kau rasa. apa yang sedang kurasa adl CINTA yang tak bisa dijelaskan dgn kata-kata.

Maksudnya : Dan pada tahap terakhir perjalanan spiritual terjadilah apa yg orang bilang dengan Wahdahtuh Syuhud / PENYATUAN KESAKSIAN. Di situlah terwujud kalimat tertinggi / terindah LA ILAHA ILALLAH / tiada Tuhan selain Allah / tiada yang lain selain Allah / tiada yang wujud melainkan WUJUD ALLAH / YANG ADA HANYA ALLAH SATU. di sini nurani kita sudah memancarkan cahaya ILLAHI kembali seperti waktu kita terlahir ke dunia dan ruh kita benar-benar terbebas dari bisikan syetan. Yang dapat mencapai kondisi ini ya Rosululloh, Khalifah, wali, dan orang-orang seperti kita? wah jauh.

2. Indonesia Saja (terinspirasi oleh syekh al-Hallaj)

Lirik: Aku bukan orang jawa aku juga bukan sunda. Aku bukan orang aceh. Aku juga bukan ambon. Aku bukan cina aku juga bukan arab. Aku bukan kiri aku juga bukan kanan. Aku bukan hijau aku juga bukan merah. Reff. Aku hanya merasa aku orang Indonesia saja.
Maksudnya: pada masanya masing-masing agama itu adalah KEBENARAN (jaman Musa AS : Yahudi, Jaman ISA AS : Nasrani , Jaman Rasulullah sampe kiamat : Islam Mulia Raya ) isinya juga sama-sama pesan Tuhan, tapi karena jamannya berbeda, jadi bahasa , tata adat dsbnya ya berbeda tapi jangan kita terpaku pada dogma dan budaya ARABIAN yang kita serap mentah-mentah, Islam harus sesuai dengan zamannya agar aktual dengan manusia pada zamannya juga. Makanya perlu meriset ALQURAN (meriset Alquran wajibkan?…perhatikan makna tersirat dari surat yang pertama diajarkan kepada Rosululloh SAW. Di Alquran dikatakan kalimat ALLAH dapat menundukkan gunung, islam adalah kemenangan, dll tapi baru sebatas dongeng saja, kita-kita ini tidak berusaha membuktikan kebenaran Alquran padahal Teknologi Alquran itu jelas tak terhingga lebih hebat daripada teknologi nuklir sekalipun tapi kita tidak mau meriset alangkah bodoh dan khufurnya kita, kalau merubah Alquran hanya karena ketidakmampuan kita menterjemahkan dan meriset, hanya karena ketidakilmiahan kita, hanya karena nafsu & hasutan syetan, gak bakalan produk kita dapat menandingi produk Tuhan bahkan manusia mulai mengabaikan islam yang berakhir dengan salam keselamatan seluruh umat manusia.

Nabi saw. bersabda: “Hiduplah dengan setiap orang sesuai dengan kebiasaan dan wataknya.”, Muhammad SAW juga bersabda, “ajarkan agamaku sesuai dengan jamannyaâ€?. Muhammad SAW juga bersabda, “Islam itu ilmiah dan alamiahâ€?. Apa gak malu kalau sebagai orang islam, kita dikatakan gak ilmiah atau gak modern/ketinggalan jaman….tentu ucapan Rosululloh harus bisa dibuktikan. Tapi gimana mau jadi ilmiah…kalau kita sebagai umat islam saja selalu memperdebatkan perbedaan pendapat…aliran yang pendapatnya beda dianggap sesat.

Hingga semakin jauh kita dari ajaran rosullulloh SAW, tentang keharusan mencintai sesama muslim, mendoakan orang yang berbuat kejahatan kepada kita, saling mengingatkan dalam kebaikan, tidak merasa lebih beriman, karena yang mengetahui hati setiap orang hanyalah ALLAH…ALLAH hanya melihat hati, bukan wujud/penampilan umatnya (tidak sedikit umat muslim yang baru punya ilmu sedikit…sudah merasa lebih alim/beriman daripada orang laen(seperti iblis yang sudah merasa diciptakan dari api, sebagai sarjana surga….hingga tidak mau menghargai Adam, as yang terbuat dari tanah), itulah gambaran bagi orang yang hanya melihat penampilan.

3. ATAS NAMA CINTA

Lirik: Katamu kau cinta aku. Demi Tuhan kau bersumpah. Katamu kau akan setia. Demi Tuhan kau berjanji. Begitu mudah mulutmu berkata. Atas nama Tuhan demi kepentinganmu. Reff. Atas nama cinta saja.Jangan bawa nama Tuhan

Kekuasaan Tuhan tak terbatas dan tidak dapat dipikirkan oleh manusia salah satu ciptaanNya, sesuai dengan ketentuan Al-Qur’an “Dia berkuasa atas segala sesuatu”(Huwa ‘ala kuli shai’in qadir). Jadi hanya Tuhan yang demikianlah yang patut disembah. Karena itu segala macam perbuatan manusia tidak dapat dikaitkan dengan Tuhan. Bahkan manusia juga tidak akan bisa memikirkan & menganalisa tentang Tuhannya, tapi tugas kita merasakan kehadiran Tuhan.

4. NONSENS

Lirik : Tak ada kebenaran hakiki yang ada cuma hanya Kamu di sana dan akulah milikMu. Keyakinan akan sebuah kebenaran. Bukanlah kebenaran kebenaran yang sejati. Bila tak benar diuji kebenarannya.

Maksudnya: KEBENARAN hakiki hanyalah milikNYA, kita sering dan bahkan selalu merasa benar cuma dari sudut pandang kita padahal sisi kebenaran sangat banyak. Nah…manusia yang memang sangat terbatas akalnya kadang tidak dapat menerima pernyataan TAK ADA KEBENARAN HAKIKI KECUALI MILIK TUHAN YANG HAQQ. Padahal kebenaran bagi kita belum tentu benar bagi mereka.

5. HADAPI DENGAN SENYUMAN

Lirik : Hadapi dgn senyuman. Semua yg terjadi biar terjadi. Hadapi dgn tenang jiwa semua akan baik-baik saja. Bila ketetapan Tuhan telah ditetapkan tetaplah sudah. Tak ada yang bisa merubah dan takkan bisa berubah.

Maksudnya: dhani sebenarnya mengajak agar urusan dunia jangan dimasukkan ke hati, hidup adalah permainan. Hati ini hanyalah kita isi dengan CINTA kpd TUHAN saja. Maka akan ada DAMAI yg tercurahkan RAHMAT ALLAH.

Lirik : Relakanlah saja ini. Bahwa semua yang terbaik. Terbaik untuk kita semua. Menyerahlah untuk menang

Maksudnya: sebetulnya memang kunci kemenangan dunia akhirat memang itu. Menyerah berserah diri memang inti sari Islam Mulia Raya, Islam kan artinya = berpasrah serah diri pada kehendakNya. Karena segala keputusan itu hanya ALLAH yang pegang, bukan karena besarnya usaha kita atau doa kita yang terkabul. Berdoa adalah cara mendekatkan diri kepada ALLAH, ALLAH tetap memberi rahmat kepada orang yang tidak berdoa kepada-Nya kan?.
6. Syair AKU TETAPLAH AKU

Lirik: Aku tetaplah aku begini. Kamu tetaplah kamu begitu. Aku tetaplah aku.

Maksudnya: ini sama aja = LAKUM DINUKIM WALIYADIN. Agamamu bagimu , agamaku bagiku bahkan bisa juga: Pemahamanmu bagi mu, pemahamanku bagi ku.

Nah! karena perbedaan inilah kadang umat muslim di Indonesia ribut-ribut. Yang benar menurut sebagian orang dianggap sesat. Nabi SAW telah mewasiatkan kepada umat ini bahwa perbedaan di kalangan umatku adalah rahmat. Sungguh, kemuliaan umat ini takkan pernah menjadi rahmatan lil’aalaamiin sepanjang umat tetap berpandangan picik terhadap perbedaan-perbedaan yang ada dan rosululloh bersabda, “Jangan kau umatku mengganggu wanita, anak-anak, tempat ibadah, binatang ternak, pohon-pohon.”. Berkat kesantunan dan kearifan Baginda Muhammad SAW inilah, gak sedikit lho musuh Rosul yang masuk islam.

ALLAH mengajak umatNya bertoleransi dalam “Jangan ada paksaan dalam beragama” (Albaqarah, 2:256). “Kalau Tuhan kamu menghendaki, maka akan berimanlah semua manusia yang ada di muka Bumi. Apakah kalian hendak memaksa manusia agar mereka beriman?”(Yunus, 10:99).

Jika kamu mempunyai kekuasaan, ingatkan pelaku maksiat dengan kekuasaanmu (tentu saja bagi para penegak hukum di pemerintah), jika tidak berilah nasehat/teguran (tentu saja secara pribadi, tidak mempermalukan, tidak membuka aib di depan umum seperti cara yang diajarkan Baginda Rosululloh SAW karena jika tidak syetan akan menyusup dan membuat kita merasa lebih beriman, ALLAH akan merendahkan derajat suatu kaum yang merasa lebih beriman dari kaum yang lainkan? (urusan lebih beriman atau tidak benar-benar urusan ALLAH kan?), jika tidak dapat memberi nasehat, maka doakanlah.

7. Pangeran Cinta

Lirik : Semua ini pasti akan musnah tetapi tidak cintaku padamu. Karena aku sang pangeran cinta

Maksudnya: perhatikan surat Ar-Rahman ayat 27

8. Kuldesak

Lirik: Tolonglah TUHAN beri petunjukMu jalan yg benar menuju jalanMU agar tak tersesat dipersimpangan jalan

Maksudnya: Syair ini merupakan Doa dhani agar tidak tersesat karena ada hadist yang mengatakan bahwa di akhir jaman umat islam akan terpecah menjadi 73 aliran.

9. Kembali ke timur

Menceritakan kekaguman dhani pada sosok Imam AL-GHAZALI seorang ahli fiqih, makrifat dan hakekat yang akhirnya menempuh jalan sufi. Imam Al-Ghazali terkenal dengan sebutan Hujjahtul Islam karena karyanya menjadi pedoman bagi ulama lain. Kata Ahmad Dhani, di luar negeri Al-Ghazali menjadi salah satu mata kuliah wajib di beberapa jurusan ilmu islam.

10. Kosong

Lirik: Kosong yang kini kurasakan Kau terus membayangi aku. di dalam keramaian aku masih merasa sepi sendiri memikirkan Kamu, Kau genggam hatiku dan Kau tuliskan namaMu

Maksudnya : ini menceritakan kondisi seseorang yang telah berada pada maqam/tingkatan mencintai ALLAH meski jasadnya berada dalam keramaian/aktivitas dunia tapi hatinya dalam hal ini ruhnya bahkan pikirannya selalu mengingat Allah, karena nama Allah sudah tertulis dan tertanam di hatinya.

11. Satu

Lirik: Aku ini adalah diriMU, cinta ini adalah cintaMu, Jiwa ini adalah JiwaMu

Maksudnya: pernyataan tentang kesatuan kesaksian/bahwa ruh yang ada pada setiap manusia pada hakekatnya adalah ruh ALLAH (nurani). Ruh yang ada pada setiap manusia berasal dari ruang yang lebih tinggi dan bersifat malaikat. Ruh yang ada pada manusia dikirim ke ruang yang lebih rendah ini berlawanan dengan kehendaknya demi memperoleh pengetahuan dan pengalaman, sebagaimana Allah berfirman di dalam al-Qur’an, “Turunlah dari sini kamu semuanya, akan datang padamu perintah-perintah dari-Ku dan siapa yang menaatinya tidak perlu takut dan tak perlu pula mereka gelisah.” Ayat: “Aku tiupkan ke dalam diri manusia ruh-Ku” juga menunjukkan asal samawi jiwa manusia.

Manusia yang akalnya terbatas dan pemikirannya cenderung pada konsep wujud akan menganggap bahwa pemikiran ini adalah sesat, seperti syetan yang tidak mau menyembah Adam (yang oleh allah telah ditiupkan ruhNya kepada Adam yg berisi 99 intuisiNya) dan karena malaikat memahami bahwa ALLAH menyuruhnya menyembah ruh ALLAH yg ada dlm jasad Adam..maka malaikatpun tunduk dan menyembah ruh ALLAH yg ada pada Adam.

Lirik : dengan tanganMu aku menyentuh…dengan kakiMu aku berjalan…dengan MataMu aku memandang

Maksudnya: Coba perhatikan ayat ALLAH, “˜TANGAN-KU berada di atas tangan mereka, (Wajah-KU berada di atas wajah mereka ) (Q.S Al Fathu, 10), kalau mereka mengambil, aku tangannya, kalau mereka berjalan, aku kakinya, kalau mereka digempur Musuh, Aku lawannya, (H.Qudsi R.Bukhari): Jika Muhammad memanah, Aku yang memanah .! (Q.S. Al Anfal,17).

Lirik : di setiap hembusan nafasku kusebut namaMu

Maksudnya : ajakan agar dalam setiap kita menarik nafas bahkan setiap detak jantung kita jangan pernah melupakan Allah, ajakan agar selalu berzikir menyebut namaNya setiap saat setiap waktu selalu bersamaNya agar jiwa kita ini (yang pada intinya setiap manusia hanyalah mampu menjadi sarjana dunia tapi syetan adalah sarjana surga yang usianya jauh lebih tua dari kita, agar tidak terpedaya oleh bujukan iblis maka kita harus mengingat Allah bahkan dalam tiap detak jantung kita). karena pada awalnya, ruhani/nurani kita dekat dengan Allah (ayat Alquran, “Aku lebih hampir daripada urat lehermu sendiri”), tetapi setelah ruh kita bersatu dengan nafsu dan diberi wujud yang indah yaitu jasad kita lalu mulai mengenal indahnya dunia maka rohani kita (yang berisi 99 intuisiNya) jadi semakin jauh dengan Allah makanya agar kembali dekat. Di Alquran perintah untuk selalu berdzikir Allah lebih banyak daripada perintah Sholat, sebagai mana rukun iman pertama beriman kepada Allah (Allah melihat tingkatan jiwa manusia, bukannya melihat penampilan. smoga kita tidak termasuk orang-orang yang terkena bujukan iblis dengan mencela keburukan orang laen hanya dengan mata & akal kita yang terbatas ini karena hanya Allah yang dapat mengetahui hati dan keilkhlasan umatNya. Ampuni kami ya Rabbi, ampuni kami yang khufur akan nikmatMu)

12. Hidup ini Indah

Lirik: Matahari menyinari seisi bumi, seperti Engkau menyinari ruh di dlm jasadku ini selamanya seperti hujan Kau basahi jiwa yg kering. Hidup ini indah, bila aku selalu ada disisiMu setiap waktu hingga aku hembuskan nafas yg terakhir dan kitapun bertemu.

Maksudnya: syair lagu ini dari doa, “ALLAAHUMMA NAWWIR QULUUBANAA BINUURI HIDAYATIKA KAMAA NAWWARTAL ARDHLO BI NUURI SYAMTIKA ABADAN ABADAN ABADAN BIROHMATIKA YAA ARHAMAR ROHIMIIN”.

Dhani mengingatkan penggemarnya agar selalu bersyukur kpd TUHAN setiap saat, karena Dhani mengetahui dalam ALQURAN sangat sedikit sekali umat yg bersyukur.

“Dan Ingatlah ketika Tuhanmu memberitahukan, jika kamu bersyukur, niscaya aku benar-benar akan menambahkan nikmat-Ku kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari nikmat-nikmat-Ku, sungguh azab-Ku sangat pedih”. (QS.Ibrahim,14:7)

13. Jika Surga dan Neraka tak pernah ada

Lirik: Jika surga dan neraka tak pernah ada masihkah kau sujud kepadaNya. Apakah kita semua benar-benar sujud menyembah padaNya. Atau kita memang hanya takut pada neraka dan inginkan surga.

Maksudnya: lagu ini juga diprotes oleh sebagian ulama, karena dhani dianggap menyebarkan aliran yang tidak mau surga dan neraka. Beberapa ulama memang berpendapat bahwa seorang hamba tidak akan bisa mencintai Allah, jadi hubungan manusia dengan Tuhan hanya sebatas ketaatan bukannya kecintaan. Jika kita mau berlogika, seorang direktur perusahaan akan lebih menyukai seorang pekerja yang motivasi kerjanya karena memang suka dan senang bekerja pada sang direktur daripada seorang pekerja yang motivasi kerjanya karena imbalan uang.

Lagu ini merupakan refleksi dhani terhadap kenyataan umat islam di Indonesia, terhadap diri sendiri tentang CINTA-nya kepada TUHAN, terhadap kenyataan ajaran sebagian ulama yang hanya sebatas itung-itungan surga dan neraka serta antara dosa dan pahala.

Tidak sedikit ulama di Indonesia yang hanya mengajarkan agama sebatas pahala dan dosa, padahal dalam setiap niat sholat saja, umat selalu berniat “lillahi ta’allaâ karena Ridhlo ALLAH saja. Tapi kenyataannya, setiap amalan karena pahala semata.

TUHAN itu hanya satu dan bukan hanya milik orang islam, islam adalah agama untuk seluruh umat, ALLAH adalah TUHANnya seluruh umat. Dhani menuliskan dengan ALLAH LORD OF THE LORDS Tuhan dari segala sesuatu yg disebut orang sebagai Tuhan (pernyataan ini bagi orang yg tidak berpikir dgn akal, tentu akan menganggap bahwa dhani beranggapan bahwa TUHAN itu banyak, padahal dhani hanya melihat kenyataan bahwa Tuhan bagi setiap manusia itu satu tapi berbeda-beda bagi orang laen sehingga jika dihitung jadi banyak). Smoga kita tidak KHUFUR terhadap nikmat TUHAN. Di dalam islam yang dibawa rosululloh tidak ada yang namanya penampilan islami, musik yang islami (tapi yang ada bahwa musik & segala macam hiburan jangan sampe membuat kita melupakan ALLAH), musik dan syair yang kau dengar hanyalah sebagai penyelaras dalam mengingat kebesaran ALLAH. Bahkan baru kali ini ada seorang anak band yang dengan lantang meneriakkan rahasia dan pesan ILLAHI, meski dihujat seluruh ulama di Indonesia. Smoga melalui syair, dhani dewa dapat menciptakan kuantum kesadaran bagi penggemarnya

sumber :dewa19.com

06 Maret 2009

Ello: 'REALISTIS/IDEALIS', Penantian Selama 3 Tahun

0 komentar
Tiga tahun break, Ello is back. Kembali lagi dengan album ketiganya, Ello memberikan sentuhan spesial dalam album yang diberi tajuk REALISTIS/IDEALIS miliknya. 70% album ini digodok di kamarnya, dan ini untuk pertama kalinya ia mengerjakannya sendiri.


Berbeda dengan dua album sebelumnya, di album ini Ello seakan mengubah warna musik - yang juga diikuti dengan penampilannya. Kalau dulu ia lebih dikenal dengan warna jazz dan RnB, sekarang ia lebih memilih macam-macam warna. Selain pop, reggae, ballad, dan rock juga termasuk di album ini. Mungkin inilah yang disebut Ello sebagai idealis musik miliknya, tanpa meninggalkan realistis selera pasar musik.

Dengan potongan rambut lebih pendek dan tubuh yang jauh lebih kurus, musisi bernama asli Marcello Tahitoe ini makin diidolakan kaum hawa. Apalagi single perdananya, Masih Ada, yang lebih menonjolkan kepiawaiannya bermain gitar. Belum juga video klip yang dibesut ciamik, yang kabarnya mirip I'm Yours milik Jason Mraz.

Selain itu, Ello juga membumbui albumnya dengan nuansa reggae yang mantap dengan iringan keyboard khas gospel di lagunya Gara-Gara Kamu. Ada pula nuansa rock n roll bercampur aroma country dan blues yang disuguhkan Ello lewat Joni Rock n Roll.

Tak berhenti cuma di situ, di album ini penyanyi yang pernah mendapat dua penghargaan untuk kategori Album Terbaik dan Pendatang Baru Terbaik dalam Anugerah Musik Indonesia (AMI) Award 2005 tersebut juga menuangkan idenya dengan menggabungkan karakter Astrid Sartiasari yang cenderung 'gelap' dengan nuansa pop miliknya di lagu Dusta di Atas Cinta.

Sementara untuk penggemar ballad, jangan takut. Ello masih punya persembahan istimewa. Lewat lagu Terbang Melayang yang diberi sentuhan spesial dan Takkan Ada Aku Lagi yang mellow dengan dentingan piano jadi andalannya di album yang sempat diboikot saat peluncurannya pada 4 Februari 2009 lalu di Hotel Crown Jakarta, gara-gara dianggap tidak ramah terhadap wartawan.

Ditotal, genap 10 lagu yang dipersembahkan Ello di REALISTIS/IDEALIS yang diluncurkan di bawah bendera Sony-BMG ini, yaitu Masih Ada, Takkan Ada Aku Lagi, Andai Selamanya, Dusta di Atas Cinta (Feat. Astrid), Seharusnya, Gara-Gara Kamu, Terbang Melayang, Joni Rock n Roll, Kaulah Yang Terakhir, dan Selamat Tinggal Kekasih Terbaik.

KapanLagi.com

04 Maret 2009

150 Tip ‘N Trik Troubleshooting Windows

0 komentar
Temukan tip dan trik Windows paling mendasar, yang sangat mudah dan aman untuk dilakukan bahkan oleh pemula sekalipun.



Setelah menginstalasi Windows dan aplikasi-aplikasi lain yang dibutuhkan ke dalam komputer, ada beberapa hal yang seharusnya Anda lakukan. Di antaranya adalah melakukan beberapa hal untuk mempercepat serta mempermudah kinerja komputer. Misalnya, mengatur agar komputer bisa restart lebih cepat, atau memunculkan menu tersembunyi, menggunakan shortcut untuk akses lebih cepat dan lain sebagainya.
Semua hal di atas adalah sebagian kecil dari tip dan trik dasar Windows yang kami sampaikan berikut ini. Semua tip dan trik di sini kami padukan menjadi 150 langkah mudah dan aman untuk dilakukan. 150 tip dan trik, termasuk beberapa panduan langkah demi langkah yang mudah berikut ini, akan menjadikan komputer Anda lebih nyaman bekerja. Tentu saja, akhirnya, produktivitas Anda di depan komputer kian berkembang.
Sebuah komputer yang nyaman saja belum cukup tanpa dibarengi peningkatan sisi keamanan. Hal ini penting, sebab koneksi ke jaringan, Internet maupun ke komputer lain, sedikit banyak pasti berisiko. Mulai dari penyebaran virus hingga pengambilan data kita oleh orang yang tidak berhak. Untuk itu, kami sertakan pula beberapa tip dasar untuk memperbaiki keamanan pada Windows.
Beberapa tip dan trik maupun panduan langkah demi langkah dalam tulisan ini menggunakan bantuan program tertentu yang bisa di-download dari beberapa situs di Internet. Namun untuk memudahkan Anda, seperti biasa semua program yang disebutkan dalam tulisan berikut ini disertakan dalam CD PC Media. Tentu saja, semua program sudah diuji di labs PC Media.
Instalasi program yang ada dalam tulisan ini kebanyakan berasal dari situs resmi Microsoft. Sehingga kecil kemungkinannya program-program ini menyebabkan error di PC. Jadi jangan ragu, ikuti terus tip dan trik dasar pada Windows yang jarang terungkap!
Instalasi Windows yang Mudah dan Menyenangkan
01. Back-up dahulu registry sebelum diedit. Caranya, klik StartRun, ketik regedit. Setelah muncul window registry, pilih menu FileExport. Pada bagian Export range, pilih All dan tentukan nama file, akhiri dengan klik tombol Save.
02. Banyak program yang sebenarnya terinstalasi dalam Windows, namun tidak aktif. Untuk mengaktifkannya, masuk ke Control PanelAdd/Remove Windows Component dan beri tanda centang pada program yang belum aktif.
03. Sebelum menginstalasi program baru atau melakukan perubahan setting Windows secara keseluruhan, lebih baik buat Restore Point secara manual dahulu. Caranya, Klik StartAll ProgramsAccessoriesSystem ToolSystem Restore dan klik Create a restore point.
04. Jika Anda memutuskan untuk menginstalasi Windows Update yang sebelumnya sudah didecline, masuk ke Control PanelSystem, pilih tab Automatic Updates dan klik Restore Declined Updates.
05. Untuk mengatur Windows update berjalan sesuai dengan kebutuhan Anda, atur dulu Windows Update. Caranya, buka System di Control Panel dan klik tab Automatic Updates. Atur enable atau disable option Keep my computer up to date.
06. Bila Anda tidak memiliki CD bootable, jangan khawatir. Microsoft sudah menyediakan
tool gratis untuk membuat disket booting di http://support.microsoft.com/?kbid=310994.
07. Jika saat instalasi Windows tiba-tiba terhenti, matikan komputer dan lepas card tambahan. Misalnya sound card. Instal ulang dan pasang kembali card setelah instalasi selesai.
08. Untuk menambahkan System Administration Tools ada Start Menu, klik kanan StartProperties. Masuk dalam tab Start Menu dan klik Customize kemudian masuk dalam tab Advanced. Geser ke bawah dan beri tanda centang pada option Display on the All Programs and the Start Menu.
09. Untuk menginstal Back up Utility pada Windows XP Home Edition carilah file ntbackup.msi di direktori\valudeadd\msft\ntbackup\ di CD instalasi Windows XP. Jalankan file tersebut dan ikuti langkahlangkahnya.
10. Windows XP secara otomatis akan me-highlight setiap program baru yang ter-install. Cara menghilangkannya, klik kanan StartProperties. Masuk ke tab Start MenuCustomize, kemudian klik tab Advanced dan hilangkan tanda centang pada opsi Highlight newly installed program.
11. Untuk tampilan film atau game terbaik pada komputer, pastikan bahwa DirextX terbaru sudah terinstalasi dengan baik. Lihat versi terbarunya di www.microsoft.com/windows/directx.
12. Ada kalanya hardware yang akan dipasang belum support Plug-and-Play. Untuk itu, gunakan Add Hardware Wizard yang ada di Control PanelSystemHardware untuk mendeteksinya.

TOP TIPS !

Mempercepat Kerja Komputer
13. Sebenarnya hanya dibutuhkan waktu tidak lebih dari 2 menit saja untuk masuk ke Windows sejak komputer dihidupkan. Namun, kadang terasa sangat lama. Untuk mempercepat loading Windows, ada beberapa hal yang bisa dilakukan. Misalnya, mengurangi icon di desktop serta tidak menggunakan wallpaper yang memakan banyak memory. Ganti wallpaper dengan background berwarna, serta gunakan Desktop Cleanup Wizard yang ada bisa ditemui dengan klik kanan pada desktop untuk membersihkan
icon. Jangan lupa juga, jalankan defrag secara berkala.
Jika Anda sering menambah atau mengurangi program di komputer, bersihkan registry secara rutin. Gunakan software bantu seperti Registry Mechanic dari situs http://www.winguides.com/. Sayangnya, versi trial program ini hanya bisa digunakan memperbaiki sebanyak 6 sections saja.
Langkah lain yang perlu dilakukan adalah me-remove program yang di-load secara otomatis saat memulai Windows. Tentu saja, hanya program-program yang tidak dibutuhkan. Caranya, dengan menghapus semua isi folder startup dan membuka msconfig melalui StartRun.
14. Gunakan fitur File and Transfer Setting Wizard untuk memindahkan file dan setting ke komputer baru. Caranya, klik StartAllProgramsAccessoriesSystem Tools, kemudian jalankan File and Transfer Setting Wizard.
15. Gunakan pengecualian pada security setting di Internet Explorer, agar proses update melalui halaman Windows Update berjalan lancar. Caranya, buka Internet Option di menu Tools pada Internet Explorer. Klik tab Security, pilih Trusted Site dan klik tombol Sites. Isikan nama situs Windows Update, hilangkan tanda centang pada option Require server verification… dan klik OK.
16. Jika Anda kehilangan serial number Windows XP, gunakan freeware Magical Jelly Bean Keyfinder dari http://www.magicaljellybean.com/keyfinder.shtml.
17. Jika nama yang teregister dalam Windows XP Anda tidak sesuai, perbaiki melalui registry. Caranya, buka registry dan pilih MY Computer. Klik menu EditFind dan ketik RegOwner. Jika sudah ditemukan, klik kanan, pilih Modify dan isikan nama yang sesuai. Perubahan ini bisa juga dilakukan di key RegCompany.
Peningkatan Performa Internet dan Jaringan
18. Untuk men-share sebuah folder di komputer Anda ke jaringan, klik kanan folder tersebut dan pilih Properties. Klik tab Sharing dan enable option Share this folder on the network. Beri nama dan klik OK.
19. Buat sebuah icon My Network Places di desktop dengan mengklik kanan area kosong di dekstop dan klik Properties. Pilih tab DesktopCustomize Desktop. Kemudian buka tab General dan enable option My Network Places.
20. Ada cara mudah mengirim pesan ke komputer lain di jaringan, yakni menggunakan Console Message. Buka Control PanelAdministrativeToolsComputer ManagementActionAll TaskSend Console Message. Ketik teks yang hendak dikirim, tambahkan nama komputer yang hendak dituju dan klik Send.
21. Untuk mengatur Internet Connection Firewall (ICF), buka Network Connection di Control Panel, klik kanan koneksi yang ada dan klik Properties. Buka tab Advanced dan enable option Protect my computer and network by limitting or preventing access to this computer from Internet.
22. Atur Internet Connection Firewall (ICF) untuk setiap koneksi yang ada. Baik dial-up maupun broadband. Jika komputer Anda merupakan bagian dari jaringan yang terhubung ke Internet, pasang ICF hanya di komputer server.
23. Untuk mengetahui alamat IP Anda, masuk dalam DOS dengan mengetikkan command di Run. Kemudian ketikkan ipconfig /all.
24. Jika Anda menerima pesan dari Internet melalui Messenger, segera matikan. Caranya, masuk ke Contol PanelAdministrative ToolsServices, dan klik ganda Messenger kemudian Stop. Untuk mencegah supaya tidak terulang, atur supaya Messenger menjadi Disabled di bagian Startup.
25. Matikan Windows Messenger dengan melalui regedit. Buka HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Policies\Microsoft, kemudian pilih menu EditNewKey, dan beri nama Messenger. Kemudian buat key lagi dengan cara ini di dalam direktori Messenger dengan nama key-nya Client. Setelah itu, klik menu EditNewDWORD Value, dan beri nama Prevent-Run. Klik kanan value PreventRun, pilih Modify, isi angka 1 pada Value data, dan klik OK
26. Untuk mengetahui informasi mengenai koneksi di komputer Anda, klik StartAll ProgramsAccessoriesSystem ToolsSystem Information. Pilih menu ToolsNet Diagnostics. Pada window yang terbuka kemudian pilih option Scan your system. Tunggu hingga proses selesai untuk melihat hasilnya.
27. Lindungi privasi dengan mencegah aplikasi Windows Media Player mengirim data mengenai komputer dan kebiasaan Anda menggunakan komputer melalui Internet ke alamat-alamat tertentu. Caranya mudah, Pada Windows Media Player, pilih menu ToolsOption. Buka tab Player dan disable option Aloww internet sites to uniquely your player.
28. Untuk mengunci komputer yang berada dalam sebuah network domain, tekan tombol Ctrl + Alt + Del bersamaan dan klik option Lock Computer. Untuk membuka kembali, tekan tombol Ctrl + Alt + Deldan masukkan password. Konfigurasi Windows yang Mudah dan Cepat.
29. Untuk men-disable fitur autorun, klik kanan pada icon drive CD, pilih Properties dan masuk dalam tab AutoPlay. Kemudian disable autoplay untuk setiap jenis file yang tertera pada daftar.
30. Gunakan program Microsoft Clear Type Tuning Control dari http://www.microsoft.com/typography/cleartype/ untuk mengatur Clear Type pada komputer.
31. Untuk melihat system file yang secara default di-hidden oleh Windows XP, pilih tab View dalam menu ToolFolder Option dalam Windows Explorer. Enable Display the content of system folder.
32. Untuk meletakkan icon volume control di taskbar, masuk dalam Control PanelSound and Audio dan klik tab Volume. Enable Place volume control in the Taskbar dan klik OK.
33. Atur tombol Power di keyboard melalui Control PanelPower Option di tab Advanced. Tentukan pengaturan tombol Power ini dengan memilih option yang tersedia.
34. Atur supaya Windows membersihkan Pagefile saat shut down demi keamanan. Caranya, buka registry dan masuk dalam direktori HKEY_LOCALMACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\ControlSession Manager. Edit value pada key Clear-PageFileAtShutdown menjadi 1. Konsekuensinya, proses shut down akan berlangsung sedikit lebih lama.
35. Atur supaya Windows menampilkan ekstensi setiap file. Caranya, di Windows Explorer, pilih menu ToolFolder Option dan tab View. Hilangkan tanda centang di option Hide file extentions for known file types.

STEP BY STEP

36. Menghapus Komponen yang Terinstal
Banyak komponen Windows yang tidak muncul di Add/Remove Windows Component sehingga tidak bisa di-uninstall.
1.Buka Notepad dan pilih menu FileOpen. Arahkan ke folder Windows\inf. Isi nama file sysoc.inf. Klik Open untuk membuka file ini.
2.Pilih menu EditReplace. Ketik Hide pada kolom Find, namun kosongkan kolom Replace With, klik Replace All. Tujuannya untuk menghapus semua kata Hide dalam file ini. Setelah selesai, tutup dan simpan file.
3.Buka Control Panel dan pilih Add/Remove Programs. Kemudian pilih Add/Remove Windows Component, pada windows yang keluar kemudian akan tampak beberapa komponen yang sebelumnya tersembunyi.
37. Ubah gambar pada welcome screen dengan cara masuk ke User Account di Control Panel. Buka account Anda dan klik Change my picture. Tentukan gambar pilihan Anda dengan mengklik Browse untuk gambar di harddisk atau memilih di antara gambar yang sudah tersedia.
38. Jika lebih menyukai tampilan Start Menu versi lama, Anda bisa mengubahnya dengan mengklik kanan tombol Start, pilih Properties. Pilih Classic Start Menu dan klik Customize untuk mengatur isinya.
39. Untuk menyempurnakan tampilan klasik pada Start Menu, klik kanan desktop dan pilih Properties. Buka tab Themes, dan pilih Windows Classic dari Theme list.
40. Tambahkan image pada sebuah folder, sehingga image tersebut yang akan tampak saat Windows Explorer dalam tampilan thumbnails. Caranya, klik kanan folder yang hendak diolah, pilih Properties. Klik tab Customize dan klik Choose Picture. Pilih sebuah gambar dan klik OpenOK.
41. Sesuaikan kapasitas Recycle Bin dengan mengklik kanan icon Recycle Bin dan memilih
Properties. Isi kapasitas yang Anda inginkan dan klik OK.
42. Pada saat View di-set Details di Windows Explorer, klik kanan header salah satu kolom untukmengatur kolom apa saja yang ditampilkan. Klik More bila perlu mengatur setting lainnya.
43. Untuk menambahkan program yang paling sering Anda gunakan dalam Quick Launch, drag icon program tersebut dalam Quick Launch.
44. Tambahkan address bar pada taskbar, sehingga mempercepat akses ke sebuah alamat di Internet. Caranya, klik kanan taskbar, pilih ToolbarAddress. Klik ganda untuk membuka dan menutupnya.
45. Jadikan tampilan Windows Explorer seperti tampilan pada window My Computer. Caranya, klik kanan icon Window Explorer dan pilih Properties. Pada Target area, setelah %SystemRoot%\explorer.exe tambahkan /n, /e, /select, C:\ dan klik OK.
46. Untuk menambahkan sebuah shortcut program di baris paling atas Start Menu, klik kanan icon-nya di Start Menu kemudian klik Pin to Start Menu.
47. Supaya sebuah drive atau folder dapat masuk dalam menu Send To, drag shortcut-nya ke folder \Documen Anda Setting\\SendTo.
48. Mencari folder SendTo? Klik saja StartRun dan ketik SendTo kemudian klik OK.
49. Untuk mengosongkan daftar dokumen dalam folder My Recent Document di Start Menu, klik kanan Start, pilih Properties. Klik Customize dan buka tab Advanced kemudian klik tombol Clear list. Supaya tidak ada lagi yang muncul di My Recent Documents, disable option List my most recently opened documents.

STEP BY STEP

50. Fast User Switching
Dengan Fast User Switching, seorang user tidak perlu logoff sementara user lain login.
1.Untuk meng-enable Fast User Switching, masuk dalam Control Panel dan pilih User Accounts. Klik option Change the way user log on or off, dan enable Use Fast User Switching.
2.Supaya koneksi dial-up tetap berjalan meski Fast User Switching di-enable, masuk ke registry di direktori HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\WindowsNT\CurrentVersion\Winlogon.
3.Klik kanan pada panel sebelah kanan dan pilih New String Value. Beri nama KeepRasConnections dan beri nilai 1. Restart komputer.
51. Untuk melihat isi sesungguhnya folder My Recent Documents, klik StartRun, kemudian ketikkan %UserProfile%\Recent.

Pengaturan Multiple User

52. Untuk berpindah antar user account, tekan tombol Ctrl+Alt+Del, kemudian pada window Task Manager yang terbuka, pilih tab Users. Klik kanan nama user yang hendak dipakai dan klik tombol Connect.
53. Tambahkan account Guest supaya orang lain bisa menggunakan komputer Anda. Caranya, buka User Accounts di Control Panel, klik GuestTurn On the Guest Account.
54. Ingatlah untuk selalu login sebagai System Administrator sebelum melakukan perubahan yang berimbas pada performa komputer.
55. Untuk meng-copy user profile, masuk dalam Control PanelSystem. Masuk dalam tab Advance dan klik tombol Setting di User Profiles. Sorot profile yang hendak dicopy, kemudian klik Copy to dan tentukan lokasi penyimpanan profile. Untuk mengubah permission, klik tombol Change.
56. Ganti Welcome screen dengan login dialog untuk menambah tingkat keamanan. Caranya, masuk dalam User Accounts di Control Panel, pilih option Change the way user log on or off serta disable Welcome screen.
57. Gunakan folder Shared Documents untuk menyimpan filefile yang bisa dibuka orang lain dalam jaringan. Folder ini bisa ditemui di My Documents\Other Places area.
58. Pada Windows XP Pro Edition, password bisa kadaluarsa jika lama tidak digunakan login. Untuk menghindarinya, atur supaya Windows tidak melakukan hal tersebut. Caranya, klik StartRun, ketikkan userpasswords2 dan Enter. Buka tab Advanced dan pilih Advanced user management, klik tombol Advanced dan pilih Local Users and Groups. Klik kanan nama user dan pilih Properties. Buka tab General dan enable option Password never expires.
59. Beri nama setiap partisi atau drive yang ada dengan nama yang berbeda. Hal ini penting untuk mempermudah pencarian file.
60. Buat sebuah password reset disk sebagai disket darurat saat kehilangan password. Caranya, masuk ke Control Panel dan buka User Account. Pilih account Anda dan pilih Prevent a forgotten password untuk memulai wizard

Pengaturan File dan Folder

61. Buat sebuah compressed folder dengan cara mengklik kanan area kosong pada desktop, dan pilih NewCompressed (zipped) Folder. Beri nama dan drag and drop file yang hendak dikompres dalam folder tersebut.
62. Sebuah compressed folder bisa dilindungi dengan password. Caranya, buka menu FileAdd a Password. Isikan password Anda dan isi sekali lagi untuk konfirmasi.
63. Sebuah compressed folder tetap bisa ditambah isinya dengan cara drag and drop file yang hendak dikompres ke dalamnya.
64. Saat menjalankan Disk Cleanup, pilih option Compress old files untuk mengompresi file-file yang sudah tidak dibutuhkan, sehingga kapasitas harddisk bisa dihemat.
65. Enkrip atau acak file bisa dilakukan di Windows XP Pro Edition dengan mengklik kanan My Computer, pilih Properties. Buka tab General dan klik Advanced. Aktifkan option Encrypt contents to secure data.
66. Cara termudah mengubah nama file atau folder adalah dengan memilihnya, kemudian menekan tombol F2.
67. Supaya Anda bisa berpindah antar folder dengan cepat, terutama pada folder-folder yang sering dibuka, buatlah shortcut untuk setiap folder yang sering diakses.
68. Reset file association dengan cara menhakan tombol Shift saat mengklik kanan sebuah file. Pilih Open With… Pilih program yang hendak Anda gunakan untuk membuka file tersebut dan enable option Open use the selected program to open this kind of file. Kemudian klik OK.
69. Sesuaikan kapasitas penyimpanan file musik dengan cara membuka Windows Media Player dan memilih menu ToolsOptions. Buka tab Copy Music dan sesuaikan ukuran kapasitas dengan menggeser slider.
70. Jika Anda menyimpan semua dokumen dalam folder My Documents, maka semua file tersebut lebih mudah di-back-up serta tidak terpengaruh system restore.
71. Jika sebuah file hasil copy dari CD tidak dapat diakses, maka hilangkan atribut Read only. Caranya, klik kanan file tersebut dan pilih Properties. Hilangkan tanda centang pada option Read only.
72. Aturlah tampilan setiap folder dengan mengklik kanan folder tersebut pada My Computer. Pilih Properties dan klik Customize. Pilih template yang tersedia atau pilih gambar sesuai dengan keinginan Anda. Klik OK untuk menyimpan hasil setting.
73. Anda bisa me-rename beberapa file sekaligus yang memiliki karakter sama dalam folder yang sama juga. Misalnya kumpulan foto atau image. Caranya, pilih semua file yang hendak di-rename, klik kanan file pertama dan klik Rename. Beri nama,misalnya Koleksi.JPG, maka semua file yang lain akan berubah namanya menjadi Koleksi (1).JPG, Koleksi (2).JPG, dan seterusnya.

STEP BY STEP

74. Mengirim Faks
Tahukah Anda, bahwa Windows XP memiliki tool untuk mengirim dan menerima faks?
1. Buka Control Panel, pilih Add/Remove Program dan klik Add/Remove Windows Component. Enable Fax Services dan klik Next.
2. Klik StartAll ProgramsAccessoriesCommunicationFaxFax Console untuk menjalankan Fax Configuration Wizard. Atur semua setting, termasuk nomor faks dan modem yang digunakan serta pengaturan incoming fax.
3. Buat semua faks dari Fax Console. Periksa semua isi sebelum dikirim, termasuk setting dan sebagainya.

Mengatur Kualitas Cetak

75. Anda bisa mencetak beberapa foto bersamaan, sekaligus mengatur layout serta option lainnya dengan cara mudah. Pertama, buka file-file foto dalam folder My Pictures, kemudian pilih menu File Print. Akan muncul Photo Printing Wizard. Atur printer yang hendak digunakan dan layout yang akan dipakai. Beberapa printer memungkinkan mencetak beberapa foto dalam satu kertas.
76. Daripada harus mengatur setting printer setiap kali menggunakannya, buatlah copy printer Anda. Atur masing-masing dengan option berbeda sesuai yang Anda butuhkan.
77. Anda bisa menggunakan karakter yang tidak ada di keyboard, namun bisa digunakan dalam Windows dengan fitur Character Map. Untuk membukanya, Anda bisa menemukan di StartAll ProgramsAccessoriesSystem ToolssCharacter Map. Atau ketik “charmap” tanpa tanda petik di StartRun.
78. Untuk meng-capture sebuah adegan di file movie menjadi sebuah image, putarlah film tersebut dan tekan tombol Stop saat adegan yang diinginkan. Klik Take Picture, simpan di folder Anda dan beri nama.

Memunculkan Penampakan Fitur Tersembunyi

79. Anda tertarik dengan musik pembuka Windows yang orisinal? Temukan file-nya di \windows\oobe\system32\images\tittle.wma.
80. Ada dua edisi Windows Plus! yang beredar, yakni Microsoft Plus! for Windows dan Digital Media Edition (DME). Simak www.microsoft.com/windows/plus/PlusHome.asp dan coba versi trial DME.
81. Ketikkan “iexpress” tanpa tanda petik pada kotak dialog StartRun. Anda akan menemukan sebuah utility untuk mengompres dan membuat file self extraction.
82. Anda akan menemukan beberapa tool yang kurang populer, namun punya kelebihan luar biasa. Tool-tool tersebut bisa ditemui di folder support\tools dalam CD instalasi Windows XP. Gunakan program suptools.msi untuk menginstalasi tool-tool tersebut dalam komputer Anda.
83. Ada banyak wizard atau stepby-step di Windows. Untuk mengetahui wizard apa saja, buka Help and Support dan ketikkan “Wizard” tanpa tanda petik pada kolom pencarian. Windows akan memunculkan daftar wizard yang tersedia. Anda tinggal memilihnya.
84. Untuk membuat karakter sendiri, klik StartRun dan ketikkan Eudcedit. Buat sesuai keinginan Anda, asalakan masih dalam ukuran 64×64 grid. Simpan dengan memilih menu EditSave Character.
85. Untuk meletakkan karakter dalam Character Map ke dalam dokumen, Anda cukup membuka Character Map dan memilih karakter tersebut. Kemudian Anda tinggal mengcopy dan paste-nya ke dalam dokumen Anda

Menghias Desktop

86. Anda bisa mengatur pointer mouse sesuai keinginan dengan membuka tab Pointer dalam menu Mouse di Control Panel. Klik Browse untuk mencari pointer yang sesuai keinginan Anda.
87. Untuk menampilkan daftar dokumen yang terakhir diakses di Start Menu pada Windows XP Home Edition, klik kanan pada tombol Start dan pilih Properties. Klik Customize, buka tab Advanced dan enable option List my most recently opened documents.
88. Jika Anda ingin agar tampilan Windows Explorer terbuka penuh hingga menutupi taskbar, tekan tombol F11.
89. Anda bisa membuat shortcut key atau penekanan tombol tertentu untuk mengakses sebuah program. Caranya, klik kanan icon program tersebut dan pilih Properties. Buka tab Shortcut dan tentukan tombol mana yang Anda gunakan untuk mengakses program tersebut. Secara otomatis Windows akan menambahkan tombol Ctrl+Alt+ pilihan Anda sebagai shortcut key.
90. Urutkan secara alfabet, semua program yang ada di Start Menu untuk memudahkan pengaksesan. Caranya, klik StartAll Programs, klik kanan salah satu program yang ada dan pilih Sort by Name.
91. Munculkan penampakan icon indikator koneksi broadband atau dial-up pada system tray untuk mempermudah kontrol. Caranya, buka My Network Places, pilih View Networks Connections, klik kanan koneksi yang Anda gunakan dan pilih Properties. Ubah option Show icon in notofication area when connected menjadi enable.
92. Anda bisa mengedit Start Menu sesuai dengan kebutuhan. Baik menambah, mengurangi, atau bahkan mengubah namanya. Caranya, klik kanan Start dan pilih Open atau Open All Users. Atur setiap shortcut yang tersedia sesuai kebutuhan.
93. Anda bisa membuka beberapa program secara bersamaan dengan menekan tombol Shift, sementara mengklik program yang ada dalam Start Menu.
94. Untuk menghilangkan nama icon pada desktop, klik kanan icon tersebut, dan pilih Rename. Tekan tombol Alt dan numeric key 255. Kemudan tekan Enter.
95. Anda bisa menghilangkan tanda panah pada icon shortcut di desktop. Caranya, masuk ke registry editor dengan mengetik “regedit” tanpa tanda petik di kotak dialog StartRun. Masuk ke dalam direktori HKEY_CLASSES_ROOT\Lnkfile. Hapus value IsShortcut. 85

TOP TIPS !

96. Daftar Shortcut
Berikut ini beberapa shortcut yang paling banyak digunakan saat bekerja sehari-hari menggunakan Windows.
[Windows] + [L] Lock komputer
[Windows] + [U] Menampilkan Utility Manager
[Windows] + [R] Menampilkan Run
[Windows] + [F] Menampilkan window pencarian
[Windows] + [E] Membuka My Computer
[Windows] + [D] Mematikan atau mengaktifkan Toggle

Desktop
[Windows] + [M] Minimize semua window
[Windows] + [Shift] + [M] Restore semua window yang di-minimize
[Windows] + [Ctrl] + [F] Mencari komputer dalam jaringan
[Windows] + [F1] Menampilkan halaman Help
[Windows] + [Break] Memunculkan window System
Properties
[Windows] + [Tab] Scroll tombol di Taskbar
Jika Anda menggunakan keyboard lama yang tidak dilengkapi dengan tombol Windows, gunakan paduan tombol Ctrl + Esc.
97. Anda bisa meng-enable atau disable grouping beberapa file dalam satu program. Caranya, klik kanan taskbar dan pilih Properties. Beri atau hilangkan tanda centang pada option Groups similar taskbar button.
98. Anda bisa menghilangkan atau menampilkan icon di desktop dengan mengklik kanan desktop dan memilih Arrange Icons ByShow Desktop Icons.
99. Anda bisa membuat custom toolbar dengan mengklik kanan taskbar, memilih ToolbarsNew Toolbar. Atur sesuai dengan keinginan Anda, misalnya menjadikan My Documents sebagai toolbar di taskbar supaya mudah dan cepat diakses.
100. Klik kanan Start Menu, pilih Properties, jika tidak menggunakan Classic Start Menu, klik Customize dan buka tab Advanced. Ada beberapa munu yang bisa diaktifkan dengan memberi tanda centang pada option yang ada. Mulai dari Scroll Programs hingga memunculkan penampakan beberapa fitur dalam Start Menu.

101. Anda bisa membuka sebuah situs tanpa membuka browser terlebih dahulu. Caranya, ketikkan alamat lengkap situs yang hendak dibuka di kotak dialog StartRun. Misalnya http://www.pcmedia.co.id/. Kemudian tekan Enter.
102. Di setiap menu dalam Windows terdapat huruf yang bergaris bawah sebagai patokan penggunaan navigasi keyboard. Misalnya menu File bisa dibuka dengan menekan tombol Alt+F. Anda bisa menonaktifkan atau mengaktifkan fitur yang ditandai dengan garis bawah ini. Caranya, klik kanan area kosong di desktop. Kemudian buka tab Appereance, dan klik tombol effects. Atur tanda centang pada option Hide underlined letter for keyboard navigation until I press the [Alt] key.
103. Atur supaya komputer mengeluarkan suara peringatan saat tombol Caps Lock, Num Lock atau Scroll Lock diaktifkan. Caranya, Buka Control Panel, masuk dalam Accessibility Option. Buka tab Keyboard dan enable option Use Toggle-Keys.
104. Untuk meng-enable Hibernate dalam Windows XP saat menekan Turn Off di Start Menu, tahan tombol Shift. Maka tombol Stand by pada kotak dialog Shut Down akan berubah menjadi Hibernate.
105. Jika hardware Anda support Hibernate, aktifkan segera fitur ini. Caranya, buka Control Panel dan buka Power Options. Klik tab Hibernate dan beri tanda centang pada option Enable Hibernate. Jika hardware Anda tidak support Hibernate, tab ini tidak bisa ditemui

Memperbaiki Kinerja Komputer

106. Tambah kecepatan komputer Anda dengan menghilangkan penampakan yang bagus namun memakan banyak waktu, yakni animasi. Caranya, buka Control Panel, dan klik ganda System. Klik tab Advanced dan tekan tombol Performance Settings. Kemudian enable option Adjust for the best performance.
107. Untuk mengurangi waktu booting yang terasa lama, atur di BIOS agar booting dimulai dari harddisk baru kemudian CD atau floppy drive pada pilihan berikutnya.
108. Atur supaya Windows hanya akan me-load program yang dibutuhkan saja saat mulai berjalan supaya waktu loading lebih cepat dan kerja komputer lebih ringan. Ketikkan “msconfig” tanpa tanda petik di kotak dialog Run dan tekan Enter. Pada tab General, pilih option Selective Startup, kemudian buka tab Startup dan nonaktifkan semua program yang tidak perlu.
109. Anda bisa memonitor penggunaan processor dengan menekan tombol Ctrl+Alt+Del untuk membuka Task Manager. Kemudian minimize window tersebut, Anda akan melihat grafik penggunaan kapasitas processor di system tray.
110. Untuk meningkatkan kecepatan menyimpan data di USB ZIP drive, buka My Computer dan klik kanan drive ZIP tersebut. Pilih Properties, buka tab Hardware klik Properties, kemudian buka tab Policies dan aktifkan option Optimize for Performance.
111. Untuk mempercepat tampilan Start Menu, buka Registry Editor (ketikkan “regedit” tanpa tanda petik di kotak dialog Run). Masuk dalam direktori HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Desktop. Klik ganda value yang bernama MenuShowDelay, ganti angka yang ada menjadi 100. Dengan cara ini, maka delay tampilan Start Menu semakin singkat.
112. Ada cara cepat mematikan komputer. Tekan tombol Ctrl+Alt+Del, pada windows Task Manager yang muncul, tekan menu Shut Down dan tahan tombol Ctrl saat mengklik Turn Off. Pastikan dulu semua dokumen telah di-save.
113. Anda bisa melihat grafis yang menampilkan performance komputer berdasarkan beberapa indikator. Misalnya penggunaan processor, memory, dan lain sebagainya. Caranya, buka Control Panel dan klik ganda Administrative Tools. Buka fitur Performance.
114. Anda juga bisa menambahkan beberapa indikator lain dalam fitur Performance (di nomer 13) dengan mengklik icon + dan memilih indikator baru apa saja yang hendak ditampilkan.
115. Anda bisa menggabungkan sebuah file registry atau .reg ke dalam registry Windows Anda, dengan mengklik ganda file tersebut. Untuk mengetahui fungsinya, buka dengan notepad.
116. Jika Anda menggunakan RAM sebesar 512 MB, atur agar Windows tidak membuat paging ke disk agar performance komputer semakin meningkat. Caranya, buka Registry Editor dan masuk dalam direktory HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEMCurrent ControlSet\Control\SessionManager\MemoryManagement.
Ubah value DisablePagingExecutive menjadi 1.
117. Gunakan Bootcfg.exe untuk mengedit boot.ini Windows XP. Caranya, ketikkan “cmd” tanpa tanda petik dalam kotak dialog Run untuk masuk dalam DOS Prompt, dan ketikkan bootcfg: /? setelah muncul prompt untuk memperoleh informasi mengenai fitur dalam program ini.
118. Untuk memilih operating system dalam yang digunakan dalam sebuah komputer yang memiliki partisi drive, buka Control Panel, masuk dalam System kemudian buka tab Advanced. Klik tombol Startup and Recovery Setting kemudian Edit.
119. Gunakan utility klasik chkdsk untuk men-scan harddisk dan memperbaiki error yang ditemui. Caranya, klik Start Run dan ketikkan “chkdsk c:/f” tanpa tanda petik untuk men-scan dan memperbaiki drive C. Jika Anda ingin tahu lebih banyak tentang fitur dalam chkdsk, ketikkan “chkdsk /?”.
120. Anda bisa melewati Scanner and Camera Wizard saat memasang kamera digital. Untuk mengaksesnya, gunakan Windows Explorer atau My Computer. Kamera digital Anda akan tampil sebagai
drive.
121. Ada utility dalam Windows XP Pro Edition yang jarang digunakan, yakni gpedit. Jalankan utility ini dengan mengetikkan “gpedit.msc” tanpa tanda petik di kotak dialog Run dan tekan Enter. Utility ini bisa digunakan untuk setiap tool dan komponen yang ada di Windows. Coba satu per satu setting yang Anda inginkan kemudian perhatikan hasilnya.

STEP BY STEP

122 Mengatur Jadwal Perawatan
Daripada bersusah payah membersihkan sampah di Windows, atur agar Windows membersihkan dirinya sendiri secara berkala dengan Schedule Task.
1.Untuk mengatur jadwal perawatan Windows secara berkala, buka Control Panel, klik ganda Scheduled Tasks. Tambahkan Scheduled Task melalui wizard. Klik Next untuk masuk dalam list berisi program yang bisa dijadwalkan.
2.Jika tool yang hendak Anda jadwalkan tidak tertera pada list, klik Browse dan arahkan ke folder tempat tool yang Anda maksud berada. Kebanyakan tool Windows berada dalam folder Windows\system32. Pilih salah satu dan klik Open.
3.Ketik nama task tersebut dan tentukan tingkat keseringan atau frekuensi jadwal program tersebut. Klik Next, atur setting lain yang diperlukan dan tambahkan username beserta password untuk mengamankan Schedule Task.
123. Gunakan utility gratis PowerToys dari www.microsoft.com/windowsxp/home/downloads/powertoys.asp yang sangat berguna. PowerToys sendiri terdiri dari beberapa program, di antaranya Open Command Window Here, Alt-Tab Replacement, Tweak UI, Power Calculator, Image Resizer, CD Slide Show Generator, Virtual Desktop Manager,Taskbar Magnifier, HTML Slide Show Wizard, dan Webcam Timershot.
124. Windows Anda bisa memperoleh tambahan kecepatan jika Indexing Service dinonaktifkan. Caranya mudah, buka Administrative Tools di Control Panel, pilih Services dan disable Indexing Service.
125. Kembangkan kapasitas harddisk dengan menggunakan Disk Cleanup. Buka My Computer, klik kanan drive yang ada dan pilih Properties. Buka tab General dan klik tombol Disk Cleanup. Bersihkan semua file sampah tersebut, termasuk mengosongkan isi Recycle Bin dari semua data yang sudah tidak digunakan lagi.
126. Hilangkan semua shortcut di folder Startup dalam Start Menu. Sebab, program yang memiliki shortcut dalam folder ini secara otomatis akan dieksekusi saat kali pertama Windows dijalankan.
127. Periksa setting messenger yang ada dalam komputer Anda, karena hampir setiap messenger akan me-load dirinya sendiri secara otomatis setiap kali Windows dijalankan. Usahakan agar option Automatically Login atau Load at Windows Start tidak aktif.
128. Anda bisa mengakses setiap program secara langsung dengan mengetikkan nama programnya di kotak dialog Run. Misalnya calc untuk kalkulator, winword untuk Microsoft Word, dan lain sebagainya

Troubleshooting Sederhana

129. Jika saat defrag tiba-tiba komputer berhenti, restart dan masuk dalam Safe Mode dengan menekan tombol F8 sesaat sebelum Windows mulai berjalan. Defrag lagi harddisk Anda dari mode ini.
130. Cari tahu apakah drive Anda FAT atau NTFS dengan mengklik kanan drive tersebut dan memilih Properties kemudian masuk ke tab General. Baca detail file system pada kotak dialog yang muncul.
131. Ubah sebuah drive dalam format FAT menjadi NTFS melalui DOS dengan perintah convert c:/FS:NTFS. Masuklah dalam registry editor dan buka direktori HKEY_USERS\DEFAULT\Control Panel\Desktop dan buat value dalam AutoEndTask dengan nilai 1.
133. Jika saat menginstal sebuah driver baru komputer hang, restore komputer ke konfigurasi sebelumnya. Caranya, restart komputer dan tekan F8 untuk masuk ke Safe Mode dan pilih option Last Known Good Configuration.
134. Gunakan Event Viewer untuk melacak aplikasi yang error. Caranya, klik kanan My Computer, pilih Manage dan klik event Viewer. Klik ganda setiap aplikasi atau system yang menunjukkan error untuk melihat informasi kesalahan.
135. Ada cara paling tepat untuk mengatur ketepatan jam di komputer. Klik ganda jam di sebelah kanan bawah layar atau di system tray, pilih tab Internet Time. Aktifkan option Automatically synchronize with an Internet time server. Pilih server yang tersedia dan klik Update Now!

Tip dan Trik Spesial untuk Windows 98 dan ME

136. Back-up setting dial-up dengan cara men-drag and drop file koneksi di folder Dial Up Networking ke sebuah floppy drive. File back-up akan disimpan dalam ekstensi.dun.
137. Cara cepat restart, tekan StartShut DownRestart, sementara klik OK, tahan tombol Shift.
138. Gunakan Tweak UI khusus Windows 98 dari www.microsoft.com/ntworkstation/downloads/powertoys/networking/nttweakui.asp. Setelah instalasi selesai, buka Tweak UI melalui Control Panel.
139. Gunakan tombol F3 untuk membuka fitur Find saat berada di Windows Explorer
atau desktop
140. Atur koneksi dial-up dengan Telephony Location Manager. Fitur Telephony Location Manager ini akan membantu Anda mengoptimalkan koneksi dial-up. Caranya, klik StartRun dan ketikkan “tlocmgr” tanpa tanda kutip.
141. Jika komputer Anda tidak bisa di-set Dalam mode standby atau suspended, maka perbaiki dengan Pmtshoot dari http://support.microsoft.com/?kbid=185949.
142. Selalu back-up registry sebelum melakukan perubahan di dalamnya. Caranya, gunakan Registry Checker yang bisa ditemui di StartPrograms AccessoriesSystem ToolsTools.
143. Buat sebuah disket bootable untuk Windows 98 dengan cara memformatnya menggunakan system files. Kemudian copy file c:\windows\command\scanreg.exe dan c:\windows\himem.sys ke dalam disket tersebut. Jangan lupa, edit file config.sys yang berada di disket dengan memberi tambahan baris “device =a:\himem.sys” tanpa tanda kutip.
144. Untuk me-restore registry saat komputer tidak mau berjalan, coba booting dengan boot disk. Kemudian masuk ke drive C:\ dan ketikkan “scanreg\restore”, tanpa tanda kutip. Ikuti angkah-langkahnya hingga selesai. Kemudian keluar dari DOS.
145. Tambahkan shortcut Control Panel ke Start Menu dengan mengklik kanan tombol Start dan klik Open. Kemudian klik kanan di area kosong, pilih NewFolder. Isikan “Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}” tanpa tanda kutip dan tekan Enter.
146. Anda bisa menghilangkan kotak dialog password yang muncul kali pertama sebelum masuk dalam Windows. Caranya, masuk ke Control Panel, buka Password dan buka tab Change Password. Isi kolom password lama dengan password yang Anda miliki, dan kosongkan kolom new password. Setelah itu, klik tab User Profiles dan enable option All users of this PC use the same preferences and desktop settings. Perubahan ini akan berjalan setelah Windows di-restart.
147. Untuk membatalkan perintah Print, buka icon Printer di system tray dengan mengklik ganda. Kemudian sorot file yang sedang di-print pada Window Printer dan klik kanan kemudian Cancel.
148. Temukan tool-tool under DOS yang masih layak dipergunakan dalam folder tools\MSDOS di CD Instalasi Windows 98.
149. Jika Windows 98 atau Me berjalan lambat, periksa memory. Caranya, klik kanan My Computer dan pilih Properties. Buka tab Performance dan lihat System Resource. Jika mencapai 80 persen, restart komputer. Ingat, tutup semua program sebelum melihat System Resource.
150. Gunakan Sysedit untuk mengedit file-file system. Misalnya Autoexec.bat dan sebagainya. Ketikkan “sysedit” di kotak dialog Run tanpa diberi tanda petik.

Sumber : PC Media ; http://oprexcomputer.wordpress.com/2008/12/23/150-tip-%E2%80%98n-trik-troubleshooting-windows/


Dewa 19 Jadi Bintang Iklan di Malaysia

0 komentar
Di tengah persoalan yang dialami musisi Ahmad Dhani, grup musik Dewa 19 akan berangkat ke Malaysia dalam minggu ini. Dewa 19 akan menjalani syuting iklan untuk perusahaan telekomunikasi, Celcom-XL, di negeri Jiran itu.


"Kita memohon doa restu rakyat Indonesia, mau berangkat ke Kuala Lumpur, bisa disebut bekerja atas nama bangsa Indonesia," terang Dhani.

Di sisi lain Malaysia yang membatasi pemutaran dan penampilan musisi asal Indonesia, justru mengundang Dewa 19 untuk tampil di sana. Peristiwa ini menurutnya sesuatu yang membanggakan, katanya.

Kunjungan ini sendiri sebenarnya merupakan syuting iklan, namun Dewa 19, juga mengaku tengah menyiapkan sebuah konser. Namun Dhani menolak memberikan keterangan waktunya.

"Berkala, ini baru sesion pertama, tidak bisa langsung, karena personel Dewa punya kesibukan masing-masing, tapi nanti akan ada satu konser besar dengan Royal Malaysian Orkestra," terangnya.

Sementara itu, kesempatan Dewa 19 dapat tampil di Malaysia berawal dari tour show Dewa 19 pada akhir Desember 2007. Dewa saat itu tampil di Kuala Lumpur, Johor, Kucing dan Serawak.

"Rekor penontonnya itu lebih dari artis Malaysia, bahkan rekor seluruh artis yang pernah datang ke Malaysia," terang Dhani bangga. (kpl/ang/dar)

Kapanlagi.com

03 Maret 2009

Milan-Galaxy Berbagi Beckham

0 komentar
Milan - Benang kusut kepindahan David Beckham dari LA Galaxy ke AC Milan mulai mendapatkan titik terang. Kedua kubu kabarnya menyetujui kesepakatan unik yang baru pertama terjadi di sepakbola. Seperti apa?



Diberitakan Skysport sebagaimana dikutip Goal, Milan dan Galaxy akan membicarakan sebuah kesepakatan unik soal transfer gelandang 33 tahun itu. Meski baru akan dilakukan akhir pekan mendatang, upaya ini diyakini akan menjadi titik temu dari perbedaan yang dalam dua bulan terakhir jadi polemik karena tak ada pihak yang bersedia mengalah.

Dalam deal itu kabarnya akan termuat kesepakatan di mana Beckham akan bertahan dengan Rossoneri hingga akhir musim 2008/2009 ini. Gelandang internasional Inggris itu akan kembali ke Galaxy untuk menyelesaikan musim kompetisi MLS yang tersisa untuk kemudian kembali lagi ke Giuseppe Meazza.

Dan kedatangan Beckham ke Milan untuk kali kedua tersebut dikatakan akan menjadi kepindahan permanen yang membuatnya resmi berstatus pemain Milan. Meski begitu ada juga opsi lain pada kesepakatan tersebut yang mengizinkan Diavolo Rosso membeli hak Beckham yang sebesar 11,2 juta euro, jumlah yang disebut-sebut tak akan mau dipenuhi Milan.

Jika perjanjian tersebut akhirnya ditandatangani, Skysports, yang menamai deal tersebut dengan "time share", mengklaim kalau ini merupakan kesepakatan jenis yang pertama terjadi di sepakbola profesional.

Kepindahan Beckham ke Milan, sepertinya sulit untuk ditolak Galaxy. Selain kubu Rossoneri ngotot ingin mendapatkan mantan pemain Real Madrid dan Manchester United itu, Becks sendiri sudah terang-terangan menyatakan tak mau kembali ke Home Depot Center, kandang Galaxy. ( din / krs )

http://www.detiksport.com/sepakbola/read/2009/03/03/014123/1093191/71/milan-galaxy-berbagi-beckham

Top 10 Local Virus

0 komentar
Mulai sepinya wabah virus lokal baru bukan berarti Anda bisa tenang, karena serangan virus luar makin membabi buta. Dalam periode ini terlihat dua virus luar, Autoit dan Recycler yang saling berkejaran untuk menduduki peringkat pertama chart, dan ternyata dimenangkan oleh Autoit. Untuk virus lokal, tidak ada virus baru, hanya variant baru saja. Berikut ini daftar selengkapnya:



1. Autoit variant

Menyebarkan pesan ke setiap contact person yang ada di Y!M.Hampir kebanyakan varian dari virus import berbasis script ini menggunakan icon mirip seperti folder. Virus ini memiliki kemampuan untuk melakukan auto update ke beberapa situs, seperti yang dilakukan oleh salah satu variannya, Autoit.CA, yang banyak dilaporkan. Ia juga dapat memanfaatkan Yahoo! Messenger sebagai media perantara penyebarannya dengan mengirimkan pesan berisi link ke setiap contact person yang ada di Y!M korban.

2. Recycler varian

File virus bersembunyi dibalik Recycle Bin palsu.Yang menjadi ciri khas dari virus ini adalah teknik bagaimana ia menyebar. Yakni “ngumpet” dalam direktori Recycler/Recycler/Recycle Bin. Ia juga diketahui menerapkan teknik code injection agar kode virus bisa “nyangkut” pada explorer.exe. Ini dilakukannya untuk mempersulit user maupun program antivirus sekalipun untuk membunuhnya.

3. Valeria.C.

Pesan sebagai tanda telah terinfeksi oleh Valeria.C.Virus lokal yang satu ini, lagi-lagi dibuat menggunakan Visual Basic, dan sepertinya ada kemiripan dengan virus Aksika, bisa jadi ia merupakan versi modifikasi dari virus Aksika. Virus ini menyamar menggunakan icon mirip folder, dengan ukuran file sekitar 152KB tanpa di-pack. Pada komputer terinfeksi, akan ditemukan beberapa file yang mirip sekali dengan folder padahal itu adalah virus. Diketahui, pada setiap root drive, ia akan membuat sebuah folder dengan nama valerianet yang berisi file virus. Untuk mengetahui apakah komputer sudah terinfeksi virus ini apa belum, cukup mudah. Komputer terinfeksi ditandai dengan terdapatnya file dengan nama valeria.txt di C:\.

4. Fdshield

Nama yang digunakan oleh Fdshield saat menyebar.Virus yang dibuat menggunakan bahasa Delphi ini menggunakan icon yang menyerupai Internet Explorer. Memiliki ukuran file sebesar 553.472 bytes, tanpa di-pack. Satu hal yang mencolok dari virus ini adalah dari nama yang digunakan saat menyebar, yang bertuliskan “17++ Sexs & Rahasia Wanita artis Indonesia (foto2_kamera tersembunyi_liputan).exe”. Bagi user yang tidak hati - hati, akan menyangka file tersebut merupakan file HTML. Jika Anda lihat pada direktori C:\Windows\System32, akan ditemukan sebuah file induk dengan nama “rundl32.exe”. Jangan tertipu lagi! Itu bukanlah file bagian dari Windows, tapi itu memang adalah file virus. Perhatikan huruf “L” yang cuma satu. Dan sekarang lihat pada Schedule Task, ada Job baru dengan nama “Windows FD Shield” yang akan mengeksekusi file virus diwaktu yang telah ia tentukan.

5. WSar.D

WSar.D menyerupai folder.Seperti varian sebelumnya, ia masih dibuat menggunakan VB. Varian ini memiliki ukuran sekitar 108KB, murni tanpa di-pack. Karena icon yang digunakan adalah icon mirip folder, saat beraksi, ia akan mencari folder pada setiap drive yang ada di komputer korban, dan membuat duplikat dirinya dengan nama sama seperti folder asli.

6. Purwo variant

Pesan yang disampaikan pembuatnya.Satu lagi varian baru, Purwo.C, masih dibuat menggunakan Visual Basic, dengan badan berukuran sekitar 56KB, murni tanpa di-pack. Virus ini menggunakan icon mirip dokumen Word milik MsOffice untuk menipu calon korbannya. Saat menginfeksi ia menciptakan sebuah folder dengan nama “Purwokerto Under Cover” yang diberi attribut hidden, dan berisi sebuah file bernama “KoruptorPurwokerto.exe” pada setiap drive yang ia temukan. Di dalam folder C:\Windows\System32\system juga ada file windowss.exe, dan di C:\Windows\javaa\service.exe. Di waktu tertentu ia akan menampilkan layar hitam yang berisi teks pesan dari pembuatnya. Dan hati-hati, virus ini juga akan menghapus beberapa file milik Anda yang ia temui.

7. Yuyun.vbs

Pesan dari virus Yuyun.vbs.Virus yang diciptakan menggunakan Visual Basic Script ini berukuran sekitar 9KB. Pada komputer terinfeksi ia akan membuat banyak sekali file duplikat di setiap folder yang ia temukan dengan nama file autorun.inf, Thumb.db, dalam kondisi ber-attribut hidden, dan sebuah shortcut dengan nama Microsoft. Jika shortcut tersebut diakses, dia memang akan menuju ke suatu folder, tapi dibalik itu virus tersebut juga akan aktif. File Thumb.db disini juga bukan merupakan file milik Windows, tapi melainkan file script virus. Pada komputer terinfeksi juga akan ditemukan sebuah file pesan virus pada direktori Temp user. Di direktori ini juga akan ditemukan file lain yakni script virus yang sudah dalam kondisi ter-decrypt. Karena perlu Anda ketahui bahwa virus ini memang hadir dalam kondisi ter-enkripsi.

8. Raider.vbs variant

Kebiasaan virus Raider yang meng-enkripsi tubuhnya.Virus jenis VBScript ini jika file virusnya dibuka dengan Notepad, tidak banyak string yang bisa dibaca karena dalam kondisi ter-enkripsi. Ini sudah menjadi kebiasaan dalam setiap variannya. Biasanya, pada Registry, ia akan memberikan pengenal dengan membuat key baru di HKLM\Software dengan nama sama seperti nama pada computer name, dengan isinya berupa string value seperti nama virus tersebut, Raider, serta tanggal komputer tersebut kali pertama terinfeksi.

9. Malingsi

Virus Malingsi menyerang virus lain.Virus bertubuh gemuk dengan ukuran 705.312 bytes ini dibuat menggunakan Visual Basic yang di-pack menggunakan PECompact. Sepertinya virus ini ditujukan untuk menyerang virus lain, ini terlihat dari pesan yang ada di tubuhnya. Virus ini berkembang biak dan menyebar menggunakan perantara mIRC, yang bertindak sebagai Bot.

10. Rieysha variant

Virus Rieysha-Sma Ditemukan lagi varian dari Rieysha, kali ini dengan nama Rieysha-Sma. Seperti varian sebelumnya, ia masih dibuat menggunakan Visual Basic. Ukuran kali ini sekitar 104KB, dengan icon yang menyerupai file Real Media Player. Saat menginfeksi, ia akan membuat duplikat file exe, mp3, doc, dan 3gp yang digantikan dengan dirinya. Selain itu, setidaknya ada 2 buah file virus pada root drive, dengan nama “sma3gp.exe” dan “CeritaSeru.vbs”.

http://virusindonesia.com/2009/02/11/top-10-virus-februari-2009/

02 Maret 2009

U2 Gelar Konser di Atap Gedung BBC

0 komentar
Kelompok musik yang mengusung genre rock post-punk dan alternatif rock, U2, menggelar konser musik di atas atap gedung BBC House di pusat kota London yang membuat kejutan masyarakat yang berada di sekitar gedung.


Lebih dari 5000 orang menyaksikan konser musik gratis itu dari atas atap, di mana kelompok musik asal Irlandia yang dimotori oleh Bono itu tengah mempromosikan album terbarunya NO LINE ON THE HORIZON."

U2 telah merilis 12 album studio, 48 single, 3 EP, 3 album kompilasi itu, melakukan wawancara panjang di stasiun televisi BBC London, Sabtu malam.

U2 yang menjadi tamu khusus stasiun radio BBC Radio 1 sebelumnya sempat menggegerkan lewat berita yang beredar di internet bahwa mereka akan melakukan konser yang membuat polisi Metropolitan London menutup jalan Portland Place di dekat gedung Westminster dan mengalihkan beberapa ke daerah lain.

Selama dua puluh menit, Bono bersama teman teman menggemparkan masyarakat di sekitar gedung BBC yang melantunkan lagu terbarunya Get On Your Boots and Magnificent.

Dari atas atap Bono mengatakan, "Suatu kehormatan buat kami untuk pertama kalinya menampilkan album terbarunya."

Dalam konser itu U2 juga melantunkan lagu Beautiful Day dan Vertigo yang membuat penonton dari bawah gedung ikut berjoget dan memberikan aplaus pada Bono.

Kelompok U2 beranggotakan Paul David Hewson, yang lebih dikenal dengan Bono yang menjadi vokal dan gitar, The Edge atau David Howell Evans (gitar, piano, vokal dan bas), Adam Clayton (bas dan gitar) dan Larry Mullen, Jr (drum) yang dibentuk tahun 1976. (kpl/dar)

http://www.kapanlagi.com/h/u2-gelar-konser-di-atap-gedung-bbc.html

01 Maret 2009

Tips untuk mempercepat akses Internet

0 komentar
Saat anda browsing atau membuka suatu website di internet entah dari warung internet ataupun dari rumah, mungkin anda sering mengeluh akan lambatnya akses untuk menampilkan website tersebut. Padahal akses internet di Indonesia sekarang ini masih terhitung mahal. Sebenarnya ada cara-cara mudah untuk meningkatkan kecepatan akses internat anda tanpa harus membayar biaya lebih mahal. Beberapa diantaranya adalah dengan menyetting browser kita, menggunakan openDNS, dan menggunakan Google Web Accelerator.



Untuk menerapkan trik-trik tersebut sangat mudah. Cara pertama yaitu menyetting browser dapat dilakukan oleh pengguna Internet Explorer dan Mozilla Firefox. Bagi pengguna Internet Explorer klik menu [Tools] [Internet Option], klik tab [General]. Pada opsi "Temperory Internet files", klik [Settings] lalu Geser slider-nya. Hal itu untuk membuat cache (lokasi penyimpanan sementara) untuk web yang anda buka, sebaliknya disediakan sekitar 5% dari Hard disk.

Bagi pengguna Mozilla Firefox anda dapat mengetikkan "about:config" pada address bar,. setelah itu ubah "network.http.pipelining" dan "network.http.proxy pipelining" menjadi "true", serta isi "network.http.pipelining.maxrequests" antara 30 –100 ( semakin besar semakin cepat ). Yang terakhir klik kanan dimana saja dan pilih New->Integer , tuliskan "nglayout.initialpaint.delay" lalu isi dengan 0.
Untuk trik kedua, pertama anda harus mendaftar di www.openDNS.com . Setelah itu masuk ke Control Panel dari start menu, pilih network connections lalu pilih koneksi anda dan klik tombol properties. Pada bagian Internet protokol anda bisa pilih TCP/IP dan klik properties. Masukkan angka 208.67.222.222 dan 208.67.220.220 pada opsi DNS dan restart komputer anda.

Setelah melakukan 2 tips di atas sekarang anda pasti akan mendapat kecepatan akses yang lebih kencang. Bagi yang masih belum puas dengan kecepatan aksesnya sekarang dapat menggunakan trik yang ke tiga yaitu Google Web Accelerator. Google Web Accelerator di desain khusus untuk mempercepat akses internet anda, khususnya anda yang menggunakan koneksi broadband (pita lebar) seperti Cable dan DSL. Untuk anda yang menggunakan koneksi lain seperti Dial-up (Telkomnet Instant atau Speedy) maupun satelit atau wave, Google Web Accelerator juga dapat mempercepat aksesnya.

Untuk memakai Google Web Accelerator anda harus memenuhi kriteria antara lain Operating System anda harus Windows XP atau Windows 2000 dan browser anda harus Internet Explorer 5.5+ atau Mozilla Firefox 1.0+. Kalau untuk browser lainnya sebenarnya juga bisa, tetapi anda harus meng-konfigurasi proxy settings dari browser anda dengan menambah 127.0.0.1:9100 pada HTTP. Setelah anda melakukan instalasi, Google Web Accelerator akan menampilkan icon kecil di atas browser anda dan icon tray di pojok bawah layar komputer. Anda dapat mengunduh Google Web Accelerator di http://webaccelerator.google.com .

sumber: http://www.t1to.com/2008/08/tips-untuk-mempercepat-akses-internet_28.html